NIA DAN KDEI TAIPEI BANTU PULANGKAN PMI YANG MENDERITA STROKE
Tanggal rilis:2023-04-18
Departemen Imigrasi Taiwan (NIA) bekerja sama dengan Kantor Dagang Ekonomi Indonesia (KDEI) Taipei untuk membantu kepulangan seorang pekerja migran Indonesia (PMI) yang bekerja sebagai Anak Buah Kapal (ABK) ke tanah air.
PMI dengan panggilan Amu (26) datang ke Taiwan pada 2021 lalu dengan menumpang kapal penangkap ikan dan ditahan oleh pihak imigrasi. Ia pun divonis hukuman dua tahun penjara. Tidak berapa lama dalam tahanan, Amu terkena stroke dan menjalani pengobatan di rumah sakit.
Setelah genap menyelesaikan masa tahanan selama dua tahun, tibalah waktu ia pulang ke Indonesia karena dideportasi. Namun, kondisinya yang lumpuh membuatnya tak bisa berjalan untuk menempuh perjalanan naik pesawat. Sehingga NIA bekerjasama dengan KDEI Taipei untuk membantu proses kepulangannya dengan memesan tiga kursi pesawat yang dapat dimodifikasi menjadi ranjang.
Istri dan keluarga di kampung halaman berterima kasih kepada NIA dan KDEI yang telah membantu kepulangan Amu sehingga dapat merayakan Idul Fitri bersama dengan keluarganya.
[Etty]